INI 3 alasan Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam memilih jalan berbeda saat berangkat dan pulang Sholat Idul Fitri. Ini menjadi salah satu sunnah Sholat Idul Fitri. Rasulullah bersabda:
ุนู ุฌุงุจุฑ ุจู ุนุจุฏ ุงููู ุฑุถู ุงููู ุนููู
ุง ูุงู ูุงู ุงููุจู ุตูู ุงููู ุนููู ูุณูู
ุฅุฐุง ูุงู ููู
ุนูุฏ ุฎุงูู ุงูุทุฑูู
Dari Sahabat Jabir bin Abdullah radhiyallahu anhu berkata, "Adapun Nabi Shallallahu alaihi wassallam ketika hari raya Idul Fitri lewat jalan yang berbeda." (HR Bukhari)
โAda beberapa pesan moral sebenarnya yang kita ambil dari kebiasaan Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam tersebut, yang menjadi kesunahan kita untuk mengikuti apa yang menjadi amalan beliau pada saat berangkat untuk Sholat Idul Fitri, yakni berangkat dan pulang dengan mengambil jalan berbeda," kata Wakil Ketua Majelis Dakwah dan Pendidikan Islam (Madani) Ustadz Ainul Yaqin saat dihubungi Okezone beberapa waktu lalu.
Lebih lanjut ia menerangkan, ada beberapa hikmah dari sunnah Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam yang tidak terlepas dari keutamaan dan keistimewaannya bagi umat Islam. Terlebih lagi jika menjadikan sunnah tersebut sebagai jalan ibadah mencari ridha Allah Subhanahu wa Ta'ala.
Alasan dan hikmah yang dilakukan Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam mengambil jalan berbeda ketika berangkat dan pulang Sholat Idul Fitri adalah:
Pertama, menjadi syiar kegembiraan akan dilaksanakan Sholat Idul Fitri, momentum kemenangan dan kebahagiaan yang dibangkitkan serta digelorakan dengan semangat menuju tempat ibadah.
"Terlebih di jalan menuju tempat ibadah kita akan bertemu, dan berjumpa dengan banyak orang, sekaligus sebagai ajang silaturahmi dengan saudara kita yang ditemui dari jalan yang berbeda, ketika berangkat dan pulang," terang Ustadz Ainul Yaqin.
Momen saling meridhai, memaafkan, juga penting sebagai bagian silaturahim dan mengukuhkan ukhuwah Islamiyah, termasuk juga melapangkan rezeki.
ู
ููู ุณูุฑูููู ุฃููู ููุจูุณูุทู ูููู ููู ุฑูุฒููููู ุฃููู ููููุณูุฃู ูููู ููู ุฃูุซูุฑููู ููููููุตููู ุฑูุญูู
ููู
"Barang siapa yang ingin dilapangkan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, maka hendaklah ia menyambung tali silaturahmi." (Muttafaqun โalaihi)ย
Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran
Follow Berita Okezone di Google News
Kedua, berjalan menuju kebaikan dan tempat ibadah adalah berpahala, terlebih sholat berjamaah, setiap langkah menuju lokasi ibadah akan dihitung dan dinilai Allah Subhanahu wa Ta'ala, makin jauh maka makin berlipat ganda. Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda:
ุฅููู ุฃูุนูุธูู
ู ุงููููุงุณู ุฃุฌูุฑุงู ูู ุงูุตูููุงุฉู ุฃุจูุนูุฏูููู
ู ุฅููููููุง ู
ูู
ูุดูู ุ ููุฃูุจูุนูุฏูููู
ู ุ ููุงูููุฐูู ููููุชูุธูุฑู ุงูุตูููุงูุฉู ุญูุชููู ููุตููููููููุง ู
ูุนู ุงูุฅู
ูุงู
ู ุฃุนุธูู
ู ุฃุฌูุฑุงู ู
ููู ุงูููุฐูู ููุตูููููููุง ุซูู
ูู ููููุงู
ู (ู
ุชููู ุนููููููู
"Sesungguhnya orang yang paling besar pahalanya di dalam sholat adalah yang paling jauh berjalan menuju sholat, lalu yang jauh berikutnya. Dan orang yang menunggu sholat sampai ia melaksanakannya bersama imam lebih besar pahalanya daripada orang yang sholat kemudian tidur." (HR Bukhari nomor 651 dan Muslim: 669)
Ketiga, setiap langkah menuju masjid akan menghapus dosa-dosa, dan langkah lainnya meninggikan derajatnya. Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam bersabda:
ู
ููู ุชูุทููููุฑู ููู ุจูููุชููู ุซูู
ูู ู
ูุดูู ุฅูููู ุจูููุชู ู
ููู ุจููููุชู ุงูููููู ููููููุถููู ููุฑููุถูุฉู ู
ููู ููุฑูุงุฆูุถู ุงูููููู ููุงููุชู ุฎูุทูููุชูุงูู ุฅูุญูุฏูุงููู
ูุง ุชูุญูุทูู ุฎูุทููุฆูุฉู ููุงูุฃูุฎูุฑูู ุชูุฑูููุนู ุฏูุฑูุฌูุฉู
"Barang siapa bersuci di rumahnya lalu dia berjalan menuju salah satu dari rumah Allah (yaitu masjid) untuk menunaikan kewajiban yang telah Allah wajibkan, maka salah satu langkah kakinya akan menghapuskan dosa dan langkah kaki lainnya akan meninggikan derajatnya." (HR Muslim nomor 666)
"Setiap langkah menuju tempat ibadah, termasuk Sholat Idul Fitri, adalah sedekah, tentunya besar pahalanya," ucap Ustadz Ainul Yaqin.
Sebagaimana dalam salah satu riwayat hadits, Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda:
ููููููู ุฎูุทูููุฉู ุชูู
ูุดููููุง ุฅูููู ุงูุตูููุงูุฉู ุตูุฏูููุฉู
"Setiap langkah berjalan untuk menunaikan sholat adalah sedekah." (HR Muslim nomor 1009)
"Tujuannya sangat mulia, tentunya apa yang dikerjakan Nabi Shallallahu alaihi wassallam pasti sangat istimewa dan mulia kandungan hikmah di dalamnya," ungkap Ustadz Ainul Yaqin.
Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam menempuh jarak antara berangkat dan pulang dengan jalan berbeda untuk mengambil keberkahan dari kedua jalan tersebut. Hal ini dikarenakan langkah kaki menuju tempat sholat dihitung sebagai ibadah. Sehingga dengan mengambil jalan yang berbeda, maka akan tercapai keberkahan dari kedua jalan tersebut.
"Tujuannya sangat mulia, salah satu kebiasaan Nabi Shallallahu alaihi wassallam adalah menghampiri, menyapa, atau mengajak seluruh umat Islam pada waktu itu untuk berangkat ibadah, selain bentuk uswah hasanah," beber Ustadz Ainul Yaqin.
"Nabi ingin agar rahmat Allah Subhanahu wa Ta'ala meliputi semua jalan yang dilalui beliau, termasuk orang yang dijumpai beliau, agar mendapat rahmat dan keberkahan Allah Ta'ala," pungkasnya.
Wallahu a'lam bisshawab.ย
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.