Unik! Masjid Ini Bagikan Sedekah Jumat Berkah Berupa Sayuran, Netizen: Bisa Buat Keluarga Makan Bekali-kali

Fini Nola Rachmawati, Jurnalis
Jum'at 09 September 2022 09:29 WIB
Viral sebuah masjid bagikan sedekah Jumat Berkah berupa sayuran. (Foto: Instagram @kisahsemangat)
Share :

BEREDAR video viral sebuah masjid membagikan sedekah Jumat Berkah berupa sayuran. Bapak-bapak jamaah Sholat Jumat pun langsung menyerbunya, apalagi tidak ada batasan mengambilnya dan jumlah sayurannya sangat melimpah. Masya Allah.

Diketahui bersama-sama bahwa setiap hari Jumat banyak orang-orang menyedekahkan sebagian rezekinya kepada sesama umat manusia yang membutuhkan. Salah satunya melalui sedekah Jumat Berkah di masjid-masjid.


Tapi tidak seperti masjid biasanya yang membagikan makanan jadi setelah Sholat Jumat, masjid ini justru mempunyai cara unik dan tidak biasa.

Momen viral ini pertama kali dibagikan akun Instagram @kisahsemangat. Memperlihatkan sebuah masjid ramai oleh bapak-bapak yang sedang memilih sayuran seusai Sholat Jumat. 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya