MENIKAH bukan sekadar menyatukan dua insan, namun ada sebentuk keimanan akan takdir Allah SWT. Perasaan itulah yang diungkap pesinetron Dhini Aminarti ketika rekannya Vebby Palwinta menikah pada 18 April 2020 kemarin.
"Alhamdulillah..siapa bilang pandemi ini ga boleh nikah, tapi harus tetep ikutin aturan pemerintah yg ada. Ketika mau nikah, dalam kondisi skr, ini TAKDIR dr Allah dan udh ditulis di lauh mahfuz, YAKIN kalo akan dikasi kemudahan sm Allah mungkin skr emang saat yg terbaik, PERJUANGKAN jgn ditunda, jgn pasrah tetep berjuang supaya berjalan," tulis Dhini di akun Instagram-nya @dhiniaminarti.
Istri aktor Dimas Seto ini juga mengutip sebuah hadist yang diriwayatkan Abdullah bin Mash’ud. “Kami pernah bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam sebagai kelompok pemuda yang tidak mempunyai apa-apa.” Beliau bersabda:
يَا مَعْشَرَ الشَّبَابِ مَنِ اسْتَطَاعَ مِنْكُمْ الْبَاءَةَ فَلْيَتَزَوَّجْ, فَإِنَّهُ أغَضُّ لِلْبَصَرِ,وَأَحْصنُ لِلْفَرْجِ,وَمَنْ لَمْ يَسَتَطِعْ فَعَلَيْهِ بِا لصَّوْ مِ, فَإِ نَّهُ لَهُ وِ جَاءٌ
“Wahai sekalian pemuda, barang siapa di antara kalian yang telah mampu maka menikahlah, karena menikah lebih menundukkan pandangan dan lebih menjaga kemaluan. Barang siapa yang belum mampu maka hendaknya ia berpuasa sebab puasa bisa menjadi perisai baginya.” (H.R. Bukhari, no. 5066; Muslim, no. 1400)
Alkisah, para pemuda tersebut berusaha menunaikan wasiat Rasulullah tersebut meski kondisi sulit tengah mereka hadapi. Beberapa kitab shirah mengisahkan perjalanan pernikahan mereka.
Postingan Dhini yang menjadi mak comblang Vebby dan sang suami Razi Bawazier ini seakan menguatkan calon pengantin agar melanjutkan niat baik. "Karena menikah adalah menyempurnakan. Kalau sisa umurku hanya +/-10hr aku akan berusaha menikah agar tidak bertemu dengan Allah dalam kondisi belum menikah," lanjut Dhini.