Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Meminta Maaf tapi Tak Dimaafkan, Bagaimana Sikap Kita?

Saskia Rahma Nindita Putri , Jurnalis-Selasa, 18 Agustus 2020 |21:55 WIB
Meminta Maaf tapi Tak Dimaafkan, Bagaimana Sikap Kita?
Ilustrasi (Foto: Shutterstock)
A
A
A

Anjuran untuk bersikap memaafkan juga dicontohkan langsung oleh Rasulullah ketika orang kafir menyakitinya, dengan sikap mulia beliau dengan mudah memaafkannya. Akhlak terpuji Rasulullah inilah yang perlu ditiru.

Jika sudah mendapat maaf, ingatlah untuk lebih berhati hati dalam bertutur kata. Jangan sampai membuat orang lain marah atau kembali mengulangi kesalahan. Jika selanjutnya dirasa melakukan salah, cepatlah meminta maaf.

Ada kalanya, saat mengajukan permohonan maaf, tidak langsung dimaafkan oleh orang yang kita berbuat salah kepadanya. Terkait hal ini, Habib Hasan menganjurkan untuk tak henti berusaha dan terus berbuat baik hingga orang tersebut luluh hatinya dan diharapkan dapat memaafkan kesalahan kita.

“Tidak dimaafkan tetaplah berbuat baik. Sekarang tidak dimaafkan, Anda usahakan kasih hadiah. Usaha terus, usaha lagi, minta maaf lagi. Masih tidak dimaafkan, usaha lagi dengan berbuat baik kepadanya. Insya Allah, ketika orang itu melihat Anda, ke depannya akan dimaafkan," pungkasnya.

(Rizka Diputra)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement