"Problem di Mina selalu toilet. Kamar mandi itu terbatas. Kalau di Arafah kita lihat toiletnya sudah bertingkat, Muzdalifah juga bertingkat," kata dia
Keempat, air minum jamaah. Menag sempat bertanya kepada pihak muasassah mengenai air minum untuk jamaah.
Dia mendapat penjelasan, di Arafah, tiap jamaah akan mendapatkan 3 botol air minum yang masing-masing berisi 600 mililiter (ml). Dan jamaah, nantinya jamaah akan mendapatkan lagi tiap waktu makan tiba.
Kelima, fasilitas kesehatan. Menag sempat meninjau langsung keberadaan klinik kesehatan haji Indonesia yang berada di Armuzna.
(Awaludin)