Baca Juga: Neraka Memiliki 70 Ribu Tali yang Ditarik Malaikat
Namun, pria kelahiran Kendari ini mengaku sudah lama taubat. Lebih dari 20 tahun meninggalkan dunia kelam. Kini ia dan keluarga kesehariannya disibukkan dengan usaha menjual ikan. Dari usaha itulah dia bersama istri dan keluarganya bisa ke Tanah Suci. Bahkan, dia mengaku ini adalah kali kedua menunaikan ibadah haji. Pada 2010 sudah dapat kesempatan naik haji ke Tanah Suci.
“Sekarang saya bersama istri dan keluarga. Pastinya, saya ingin lebih baik ibadahnya kali ini,” tutur Tajuddin.
Tajuddin ketika muda merupakan preman yang cukup disegani dan terkenal di kampungnya. Jurmin, kerabat dekatnya menceritakan masa kelam sahabatnya itu bahwa Tajuddin dahulu dikenal satu kampung sebagai preman. Tapi sekarang Allah telah menunjukkan kebesaran-Nya dengan memberikan hidayah ke Tajuddin untuk naik haji dan menjadi seperti sekarang ini. “Sekarang begini orangnya (lebih baik),” kata Jumrin.
(Vitrianda Hilba Siregar)