Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jumlah Jamaah Haji Lansia Meningkat, Kemenag Pertahankan Tagline Haji Ramah Lansia

Maruf El Rumi , Jurnalis-Kamis, 31 Agustus 2023 |13:03 WIB
Jumlah Jamaah Haji Lansia Meningkat, Kemenag Pertahankan Tagline Haji Ramah Lansia
Pergerakan jamaah haji saat menuju ke tenda Mina setelah melakukan lempar jumrah. (Foto: Maruf/Okezone)
A
A
A

SEMARANG - Haji Ramah Lansia tetap akan menjadi tagline penyelenggaran haji 2024. Rencana itu disampaikan Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Hilman Latief mengingat beberapa tahun mendatang, jumlah jamaah haji lansia masih tetap tinggi.

Pada operasional haji 1444 H/2023 M jamaah lansia dengan usia 65 tahun ke atas mencapai 60 ribu atau sekitar 30% dari total yang berangkat ke Tanah Suci. "Haji ramah lansia akan terus berlaku karena secara statistik jemaah lansia terus meningkat," kata Hilman, Rabu (30/8/2023) dikutip situs resmi Kemenag. 

Saat pembukaan Evaluasi Kinerja Petugas PPIH Arab Saudi, Hilman memprediksi pada 2030, 2035, 2045 adalah puncak menuanya generasi baby boomers. Imbasnya, dalam lima hingga sepuluh tahun mendatang jumlah jamaah lansia akan meningkat.

"Presentase jemaah lansia akan lebih dominan dengan perbandingan 60 : 40 atau 70 : 30," tambah Hilman. Dikatakan Hilman, PHU mendapat banyak pembelajaran dalam proses penyelenggaraan haji 2023 sehingga akan menjadi bahan melakukan perbaikan.

Sejumlah langkah disiapkan Ditjen PHU Kemenag, sedang menyiapkan simulasi baru untuk penyelenggaraan haji 2024. Seperti petugas yang lebih matang secara kualifikasi, mental, knowledge, dan juga keterampilan.

Hilman, mengaku mendapati sejumlah inisiasi dan inovasi petugas haji 2023 dalam melayani jemaah lansia. Tapi, inovasi tersebut masih bersifat sebagai inisiatif petugas. Inisiatif itu diharapkan menjadi bagian kebijakan kami ke depan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement