Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Doa Memasuki Kota Madinah Beserta Keutamaannya

Hantoro , Jurnalis-Kamis, 04 Januari 2024 |15:04 WIB
Doa Memasuki Kota Madinah Beserta Keutamaannya
Ilustrasi doa memasuki Kota Madinah. (Foto: Istimewa/SPA)
A
A
A

DOA memasuki Kota Madinah di Arab Saudi beserta keutamaannya bisa diketahui di sini. Kota Madinah termasuk Tanah Suci bagi umat Islam selain Kota Makkah. 

Nabi Muhammad Shallallahu 'alaihi wa sallam hijrah dari Makkah menuju Kota Madinah dan menjadikannya tempat berdakwah.

Info grafis Madinah kota paling sehat di dunia. (Foto: Okezone)

Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam mendoakan Madinah dengan keberkahan dan menjadikannya kota kedua dari Tanah Suci (Al Haramain).

Hal itu sebagaimana dijelaskan dalam sabda Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam:

وَعَنْ عَبْدِ اَللَّهِ بْنِ زَيْدِ بْنِ عَاصِمٍ ( أَنَّ رَسُولَ اَللَّهِ ( قَالَ: { إِنَّ إِبْرَاهِيمَ حَرَّمَ مَكَّةَ وَدَعَالِأَهْلِهَا, وَإِنِّي حَرَّمْتُ اَلْمَدِينَةَ كَمَا حَرَّمَ إِبْرَاهِيمُ مَكَّةَ، وَإِنِّي دَعَوْتُ فِي صَاعِهَا وَمُدِّهَابِمِثْلَيْ مَا دَعَا إِبْرَاهِيمُ لِأَهْلِ مَكَّةَ } مُتَّفَقٌ عَلَيْهِ

Dari 'Abdullah bin Zaid bin 'Ashim radhiyallahu 'anhu, Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, "Sesungguhnya Ibrahim mengharamkan Kota Makkah dan mendoakan untuk penghuninya. Aku mengharamkan Kota Madimnah sebagaimana Ibrahim mengharamkan Kota Makkah. Aku mendoakan untuk sha' dan mud-nya seperti yang didoakan Ibrahim untuk penghuni Makkah." (Muttafaqun 'alaih. HR Bukhari nomor 2129 dan Muslim: 1360)

Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam juga bersabda:

وَعَنْ عَلِيِّ بْنِ أَبِي طَالِبٍ ( قَالَ: قَالَ رَسُولُ اَللَّهِ ( { اَلْمَدِينَةُ حَرَمٌ مَا بَيْنَ عَيْرٍ إِلَى ثَوْرٍ } رَوَاهُ مُسْلِمٌ

Dari 'Ali bin Abi Thalib radhiyallahu 'anhu, Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, "Sesungguhnya Madinah itu tanah haram antara 'Air dan Tsaur." (HR Muslim nomor 6755 dan 1370) 

Doa Memasuki Kota Madinah

Dilansir Rumaysho.com, ketika Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam memasuki Kota Madinah beliau berdoa: "Ya Allah, jadikanlah Madinah mencintai kami, sebagaimana engkau menjadikan Makkah atau jadikan ia lebih mencintai kami, berilah kami kesehatan di dalamnya, berkahilah kami dalam perdagangan dengan sha' dan mud. Dan jauhkan wabah penyakit dari kota ini ke Al Juhfah." (HR Bukhari nomor 1889 dan Muslim: 1376)

Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam juga bersabda tentang Madinah, "Siapa saja yang mampu di antara kalian untuk mati di Kota Madinah, maka lakukanlah. Aku jadi saksi bagi siapa saja yang mati di Madinah." (HR Ibnu Majah nomor 3112)

Amirul Mukminin Umar radhiyallahu 'anhu pun berdoa, "ALLOHUMMARZUQNII SYAHADAH FII SABIILIK, WAJ'AL MAWTII FII BALADI ROSUULIK (Ya Allah berikan rezeki kepadaku dengan mati syahid di jalan-Mu, dan matikanlah aku di negeri rasul-Mu)." (HR Bukhari nomor 1890)

Kemudian di antara keutamaan Kota Madinah adalah disebut Thiybah atau Thaabah yang artinya Tanah Subur (bagus), dan kurma di sana sangat diberkahi.

Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam berkata, "Siapa yang memakan tujuh butir kurma Madinah ketika pagi hari, maka tidak ada racun yang akan memudaratkannya." (HR Muslim nomor 2047). Dalam hadits ini disebutkan umum, yaitu umumnya kurma, namun dalam hadits lain disebutkan dengan kurma 'ajwa.

Lalu berkahnya tanah Madinah, ketika ada yang luka, bisa mempraktikkan dengan menyentuh tanahnya menggunakan jari telunjuk lalu membaca: "BISMILLAH TURBATU ARDHINAA, BIRIIQOTI BA'DHINAA LIYUSYFAA BIHI SAQIIMUNAA BI IDZNI ROBBINAA." (HR Muslim nomor 2194)

Itulah penjelasan mengenai doa memasuki Kota Madinah. Wallahu a'lam bisshawab

(Hantoro)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement