Dai kondang KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym mengatakan, jika seseorang bisa mengingat nikmat dari Allah, maka hidup ini akan terasa bahagia.
“Allah menciptakan makanan yang tidak kurang setiap hari, Allah tutup aib-aib kita sehingga orang tidak tahu kebusukan dan kehinaan kita yang sesungguhnya. Maka, nikmat Allah SWT mana lagi yang di dustakan,” kata Aa Gym dalam tausyiah Cahaya Tauhid seperti dikutip dari chanel Youtube MNCTV Official, Jumat (26/6/2020).
Menurutnya andai saja manusia sadar bahwa nikmat Allah begitu melimpah, maka sesungguhnya kita akan sibuk mensyukurinya.
“Niscaya Allah akan memberikan hati yang tenang, nikmat, lapang dalam kesulitan apapun, dalam kepahitan apapun. Karena nikmat yang ada melampaui segala yang terbayang oleh kita. Maka, kita menderita bukan karena kurang karunia melainkan karena kita kurang bersyukur kepada Allah SWT.”
(Salman Mardira)