Kisah Nabi Harun dan Mukjizatnya Pandai Berbicara

Hafid Fuad, Jurnalis
Rabu 30 Agustus 2023 22:15 WIB
Ilustrasi untuk mukjizat Nabi Harun yang pandai berbicara (Foto: Shutterstock)
Share :

KISAH Nabi Harun dan mukjizatnya wajib diketahui setiap Muslim sehingga dapat memetik hikmahnya demi kemuliaan di dunia dan akhirat.

Sebagaimana telah Okezone himpun, Nabi Harun adalah kakak sekaligus mentor dari Nabi Musa dalam berdakwah. Bila Nabi Musa memiliki mukjizat yang terkenal, maka begitu pula terdapat beberapa mukjizat yang terdapat Nabi Harun dari Allah SWT.

Nabi Harun diketahui hidup selama 123 tahun atau dalam rentang 1531-1408 SM. Nabi Musa diangkat menjadi nabi yang lebih awal, sebelum mengangkat Harun. Harun menjadi nabi untuk mendampingi Musa berdakwah.

Kisah mereka berdakwah tersohor saat mengajak kaum Bani Israel dan Firaun di Mesir ke jalan Islam. Mereka mendapat banyak tantangan, bahkan hendak dibunuh oleh pasukan Firaun. Nabi Harun wafat di daerah Al-Tiih, yaitu sebelum Bani Israil memasuki Palestina.

 BACA JUGA:

Diketahui Allah SWT memberikan Nabi Harun mukjizat berupa kepandaian dalam berbicara dan debat. Sehingga ini sangat berguna saat mendampingi Nabi Musa dalam berdakwah kepada Bani Israel dan Firaun.

Suatu waktu Nabi Musa mengadu kepada Allah SWT tentang lidahnya yang kaku,sehingga tidak dapat berbicara dengan fasih. Lalu diutuslah Nabi Harun untuk menyampaikan berbagai macam dakwah. Hal ini membuat Nabi Harun mendapat wahyu dari Allah SWT dan keduanya berdakwah bersama-sama.

Mukjizat Nabi Harun dari Allah ini tertuang dalam surat Al-Anbiya ayat 48-49 sebagai berikut.

"Dan sesungguhnya telah Kami berikan kepada Musa dan Harun Kitab Taurat dan penerangan serta pengajaran bagi orang-orang yang bertakwa. (Yaitu) orang-orang yang takut akan (azab) Tuhan mereka, sedang mereka tidak melihat-Nya, dan mereka merasa takut akan (tibanya) hari kiamat."

Mukjizat berikutnya adalah janggut Nabi Harun yang terdiri dari dua warna, yaitu hitam dan putih. Keajaiban ini muncul ketika ditarik oleh Nabi Musa usai melakukan perjalanan mengambil Kitab Taurat selama 40 hari 40 malam.

Wallahu a'lam bisshawab.

(Hafid Fuad)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya