Kisah 2 Tabiin Bermata Juling dan Buta Miliki Sifat Mulia Selamatkan Umat Manusia dari Dosa

Finsy Aurelia Putri Kinanti, Jurnalis
Sabtu 20 April 2024 18:20 WIB
Ilustrasi kisah dua tabiin juling dan buta yang miliki sifat mulia. (Foto: Shutterstock)
Share :

Kemudian suatu ketika Ibrahim An-Nakha'i berkata kepada muridnya tersebut, "Wahai Sulaiman, bagaimana jika kita tidak usah melewati jalan ini lagi, karena nanti orang-orang itu akan mendapat dosa akibat mencemooh kita."

Lalu Sulaiman Ibnu Mihran menjawab, "Tidak perlu wahai Ibrahim. Kita bisa mendapatkan pahala atas kesabaran kita, dan mereka akan mendapat dosa atas perlakuan mereka."

Namun, Ibrahim An-Nakha'i menolak dan mengatakan, "Kita bisa sama-sama selamat dari dosa, dan itu lebih baik daripada kita mendapat pahala tapi mereka mendapatkan dosa."

Ternyata perbuatan mulia para tabiin tersebut merupakan ajaran dari Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam. Dijelaskan dalam hadits:

"Tidaklah beriman di antara kalian sampai kalian mencintai saudaranya sendiri seperti kalian mencintai dirinya sendiri." (HR Bukhari nomor 13 dan Muslim: 45)

Wallahu a'lam bisshawab

(Hantoro)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya