Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah-Kisah Hijrah Artis Indonesia, Dewi Sandra hingga Ayudia Bing Slamet

Dimas Andhika Fikri , Jurnalis-Jum'at, 10 Mei 2019 |15:06 WIB
Kisah-Kisah Hijrah Artis Indonesia, Dewi Sandra hingga Ayudia Bing Slamet
Kisah hijrah artis yang bisa jadi inspirasi (Foto : @dewisandra/Instagram)
A
A
A

Asha Shara

Pada bulan suci Ramadan lalu, aktris Asha Shara memantapkan hatinya mengenakan hijab. Mengutip kanal Celebrity Okezone, alasan Asha berhijab ternyata tidak terlepas dari mendiang sang ayahanda tercinta. Ia mengaku keputusan tersebut dilakukan agar sang ayah bisa lancar menuju jalan surga berkat proses hijrah ia jalani.

Keputusan untuk berhijab sebetulnya sudah lama dipikirkan Asha. Baru pada pertengahan Mei 2018, atau tepat sehari sebelum memasuki bulan puasa, wanita berusia 30 tahun itu akhirnya mantap berhijab.

asha

Ayudia Bing Slamet

Keputusan besar juga diambil oleh artis cantik Ayudia Bing Slamet. Sebelum berhijrah, Ayu mengaku risih dengan penampilannya yang kerap mengenakan busana serba pendek. Ayu juga sempat mengutarakan keresahan itu kepada sang suami. "Pas ke Bali bilang Dit (suami), kok gue sudah nggak cocok banget ya pakai celana pendek. Akhirnya aku ke Bali benar-benar tertutup meski belum berhijab, " tutur Ayu, sebagaimana dikutip Okezone dari berbagai sumber.

ayudia

Puncaknya di tahun 2016 laku, istri dari Muhammad Pradana Budiarto itu memantapkan hati untuk berhijab. Ia pun kini merasa lebih nyaman dan tidak risih lagi dengan penampilannya.

(Helmi Ade Saputra)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement