Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Begini Lho Adab Bertetangga Sesuai Perintah Rasulullah

Eka Putri Wahyuni , Jurnalis-Selasa, 25 Agustus 2020 |12:14 WIB
Begini <i>Lho</i> Adab Bertetangga Sesuai Perintah Rasulullah
Ilustrasi (Foto: Shutterstock)
A
A
A

Sementara itu, dai lainnya, Ustadz Zacky Mirza mengutip suatu kisah Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam yang memberikan pesan kepada Siti Aisyah untuk berbagi kepada tetangga. “Berbagi kepada tetangga itu bagian dari kemulian akhlak kita,” kata dia.

Ia berpesan bahwa jangan sampai kita memuliakan orang lain yang jauh, tapi lupa memuliakan tetangga terdekat. Karena di saat kita ada musibah atau sedang mengalami kesulitan tetangga lah yang sering dan pertama yang akan membantu kita.

Tidak hanya berbagi kepada tetangga, banyak hal baik yang dapat kita lakukan seperti memberi salam dan menjawab salam, menjenguk ketika sakit, dan menasihati jika ia melakukan perbuatan mungkar. Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam juga bersabda :

خَيْرُ اْلأَصْحَابِ عِنْدَ اللهِ خَيْرُهُمْ لِصَاحِبِهِ ، وَخَيْرُ الْـجِيْرَانِ عِنْدَ اللهِ خَيْرُهُمْ لِـجَارِهِ

Artinya: “Sahabat yang paling baik di sisi Allah adalah yang paling baik sikapnya terhadap sahabatnya. Tetangga yang paling baik di sisi Allah adalah yang paling baik sikapnya terhadap tetangganya,” (HR. At Tirmidzi 1944, Abu Daud 9/156, dinilai shahih oleh Al-Albani dalam Silsilah Ash Shahihah 103).

(Rizka Diputra)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement