HUMOR Abu Nawas kali ini tentang sosok lucu itu yang menyembuhkan penyakit seseorang dengan cara unik. Peristiwa itu diawali ketika Abu Nawas pergi menjenguk seorang temannya yang terkenal sangat kikir. Temannya tersebut sedang terbaring sakit.
Begitu sampai di rumah sang teman, Abu Nawas langsung masuk dan menjumpai seorang tabib sedang memeriksa penyakitnya.
Baca juga: Cuma Modal Tongkat, Abu Nawas Bisa Tunjuk Titik Tengah Bumi, Raja pun BingungÂ
Abu Nawas mendengar tabib itu berkata, "Tidak masalah Pak, asal sekujur tubuh Anda mengeluarkan banyak keringat, maka suhu tubuh Anda tentu segera turun."
Dengan tersenyum, Abu Nawas yang berada di samping temannya itu segera melontarkan kata-kata.
Baca juga: Abu Nawas Pusing Dengar Syair Putra Raja: Lebih Enak Masuk Penjara SajaÂ
"Ini mudah saja. Hari ini mari kita semua berkumpul makan malam di sini, ia pasti kalang kabut dan dengan sendirinya akan mengeluarkan banyak keringat," canda Abu Nawas, seperti dikutip dari nu.or.id.
Wallahu a'lam bishawab.
Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran
Follow Berita Okezone di Google News
(han)