Sementara Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan Masjid At-Thohir tidak hanya dibangun di Depok, tapi juga ada di Kalimantan Selatan. Bahkan sudah berkesempatan didirikan di Los Angeles, Amerika Serikat, yang nantinya bisa dijadikan tempat ibadah untuk umat Islam di sana.
Ia juga menjelaskan bahwa dibangunnya masjid ini bukan bertujuan untuk riya. Ini sebagai bentuk bakti kepada ayahnya yaitu Teddy Thohir dan untuk kepentingan umat.
"Kami coba membangun sesuatu yang baik untuk umat, bukan hanya sebagai fasilitas ibadah, tapi ini juga menjadi membangun ekonomi umat di sekitar," terangnya.
Wallahu a'lam bishawab.
Baca juga: Sukses Buka 107 Cabang, Pemilik Waroeng Steak Ini Buat "Hari Sedekah Nasional"
Baca juga: Berkat Konsep "Innalillahi wa Innailaihi Rojiun", Pria Ini Sukses Punya Banyak Bisnis dan Properti
(Hantoro)