Jamaah Haji Harus Tahu Nama Hotel Tempat Menginap

Widi Agustian, Jurnalis
Senin 08 Juli 2019 23:44 WIB
Ilustrasi.
Share :

"Soalnya di sini gedungnya hampir sama semua, kalau tidak lihat papan namanya bisa saja salah," kata Amin.

Ia juga menyarankan agar ketika jemaah berjalan menuju Masjid Nabawi untuk mengingat-ingat rute perjalanan ke Nabawi. Setelah menyimpan nama hotel dan mengingat jalan pulang, langkah selanjutnya adalah mengingat pintu Masjid Nabawi.

Orientasi lapangan juga mesti dilakukan di Masjid Nabawi dengan mengetahui melalui pintu berapa ketika masuk. Dengan demikian akan lebih aman ketika harus kembali ke tempat semula.

Amin juga meminta jemaah untuk mengenali petugas haji Indonesia yang sudah dilengkapi atribut khusus. Mereka ini bisa ditemui di area sekitar Masjid Nabawi dan siap membantu jemaah yang membutuhkan pertolongan

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya