Melihat Kemegahan Masjid Agung Banten yang Baru Selesai Direvitalisasi

Tiara Putri, Jurnalis
Kamis 17 Oktober 2019 20:24 WIB
Masjid Agung Banten (Foto: Instagram/@dedisugandi)
Share :

Bangunan seperti mercusuar itu bisa dimasuki oleh wisatawan. Terbuat dari batu bata, bangunan tersebut memiliki ketinggian sekira 24 meter. Untuk mencapai bagian atas bangunan, wisatawan perlu menapaki 83 buah anak tangga dan lorong yang hanya bisa dilewati oleh satu orang. Dari atas, wisatawan dapat melihat pemandangan dan perairan lepas pantai.

Hal lain yang mencuri perhatian dari Masjid Agung Banten adalah kemegahan halamannya. Di halaman yang sangat luas itu, wisatawan dapat menemukan sejumlah payung raksasa elektrik layaknya di Masjid Nabawi, Arab Saudi. Payung-payung itu memang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Selain itu, di sekitaran halaman juga terdapat taman-taman hijau yang membuat suasana menjadi sejuk.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya