13 Pemain Top Muslim yang Berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar, Ada si Pemenang Ballon d'Or

Hantoro, Jurnalis
Sabtu 19 November 2022 12:19 WIB
Karim Benzema salah satu pemain top Muslim yang berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar. (Foto: Reuters)
Share :

PIALA Dunia 2022 Qatar akan resmi dimulai pada 20 November. Ada sisi menarik di balik gelaran olahraga terbesar di dunia ini, yakni ikut sertanya para pemain Muslim ternama.

Banyak pemain Muslim akan mewakili negara mereka di turnamen Piala Dunia tahun ini. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya, sebagaimana dilansir laman About Islam.

BACA JUGA:Stadion Al Thumama, Venue Piala Dunia 2022 Qatar yang Diresmikan dengan Pembacaan Alquran 

1. Karim Benzema, Prancis

Karim Benzema (34) merupakan penyerang andalan Tim Nasional Prancis. Ia bermain untuk klub raksasa Spanyol Real Madrid.

Lahir di Lyon dari orangtua Aljazair, Benzema memulai karier dengan klub kota kelahirannya Olympique Lyonnais pada tahun 2005. Ia berkontribusi untuk membawa klubnya itu menjuarai tiga kali gelar Ligue 1. Benzema sendiri dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Prancis oleh France Football sebanyak empat kali.

Pada penampilannya di tahun 2021 dan 2022, Benzema dianugerahi Pemain Terbaik UEFA dan Ballon d'Or. Ia menjadi pemain kelima Prancis yang memenangkan penghargaan bergengsi ini. 

 

2. Ousmane Dembele, Prancis

Ousmane Demble adalah pemain sayap andalam Timnas Prancis. Ia bermain untuk klub La Liga Barcelona. Dembela lahir di Vernon dari ibu Mauritania-Senegal dan ayah Mali.

Dembele memulai karier di klub Rennes (Prancis) sebelum bergabung dengan Borussia Dortmund (Jerman) pada 2016. Setelah memenangkan 20 laga dan mencetak 5 gol di level junior, ia melakukan debut internasional seniornya untuk Timnas Prancis pada 2016.

Dembela adalah anggota skuad Prancis yang memenangkan Piala Dunia 2018, juga tampil di UEFA Euro 2020. Dembele turut masuk skuat Prancis untuk Piala Dunia 2022.

3. Granit Xhaka, Swiss

Granit Xhaka adalah pemain Timnas Swiss yang bermain sebagai gelandang untuk klub Inggris Arsenal. Ia lahir pada September 1992 di Basel dari orangtua Kosovo Albania.

Xhaka adalah bagian dari Timnas Swiss yang memenangkan Piala Dunia U-17 2009. Dia membuat debut seniornya pada tahun 2011 dan telah memenangkan lebih dari 90 pertandingan, mewakili negaranya di Piala Dunia FIFA pada tahun 2014, 2018, dan 2022.

BACA JUGA:Jumlah Muslim di Qatar, Negara Islam Tuan Rumah Piala Dunia 2022 

4. Ibrahima Konate, Prancis

Ibrahima Konate adalah pemain Timnas Prancis yang bermain untuk klub Liga Premier Liverpool. Bek tengah ini masuk skuad 26 pemain terakhir Didier Deschamps untuk Piala Dunia 2022, setelah baru saja kembali dari cedera bersama The Reds.

Ibrahima Konate menerima panggilan pertamanya ke Timnas Senior Prancis pada 4 Juni 2022 untuk Liga Bangsa-Bangsa UEFA, menggantikan Raphaël Varane karena cedera. Dia membuat debut internasional penuh pada 10 Juni dalam hasil imbang 1-1 melawan Austria. 

5. Xherdan Shaqiri, Swiss

Xherdan Shaqiri yang berusia 32 tahun mewakili Timnas Swiss di Piala Dunia 2022. Lahir di Yugoslavia dari Albania, pesepakbola Muslim ini bermain sebagai gelandang untuk klub Major League Soccer Chicago Fire.

Gelandang berkaki kiri ini memiliki keunggulan dengan kecepatannya. Dia pun selalu mendapat pujian dan tempat di tim utama.

6. Ilkay Gundogan, Jerman

Gelandang Manchester City Ilkay Gundogan telah dipilih untuk skuad Timnas Jerman di Piala Dunia 2022 Qatar. Ia akan menjadi anggota penting dari Timnas Jerman setelah tampil di setiap pertandingan Liga Bangsa-Bangsa dan bahkan mencetak gol melawan Inggris.

Pemain berusia 32 tahun itu memiliki 62 laga untuk negaranya dengan mencetak 16 gol. Gundogan berharap bisa mencetak gol di pertandingan pertama di babak penyisihan Grup E Piala dunia 2022 saat Jerman menghadapi Spanyol, Kosta Rika, dan Jepang.

7. Antonio Rudiger, Jerman

Manajer Jerman Hansi Flick telah mengumumkan skuadnya untuk Piala Dunia 2022 Qatar dan bek Real Madrid Antonio Rudiger masuk daftar. Bek internasional Jerman ini tiba di Real Madrid pada musim panas lalu dan telah beradaptasi dengan cukup baik.

Rudiger adalah seorang Muslim yang taat dan lahir di Berlin dari ayah Jerman serta ibu Sierra Leone. Ia kerap angkat bicara soal rasisme dalam sepakbola dan bahkan menulis artikel untuk The Players' Tribune berjudul "This Article Will Not Solve Racism in Football".

8. Kalidou Koulibaly, Senegal

Kalidou Koulibaly adalah bek tengah untuk klub Liga Inggris Chelsea dan Timnas Senegal. Sejak melakukan debut internasionalnya pada tahun 2015, Koulibaly telah memainkan 64 pertandingan untuk Senegal. Dia berperan penting dalam membantu negaranya mengangkat Piala Afrika 2021 melawan Mesir. 

9. Hakim Ziyech, Maroko

Lahir di Belanda, Hakim Ziyech memulai karier di klub Belanda Heerenveen pada tahun 2012. Pada tahun 2020, ia bergabung dengan Chelsea. Ziyech juga masuk skuad Timnas Maroko untuk Piala Dunia 2018 serta Piala Afrika 2019.

10. Noussair Mazraoui, Maroko

Noussair Mazraoui adalah bek kanan untuk klub Bundesliga Bayern Munich dan Timnas Maroko. Lahir di Belanda, ia telah mewakili Maroko secara internasional sejak 2017. Sejak debutnya, Mazraoui sudah memainkan 14 pertandingan untuk Maroko, mencetak 2 gol.

11. Thomas Partey, Ghana

Thomas Partey adalah gelandang klub Liga Inggris Arsenal dan Timnas Ghana. Dia pertama kali mewakili Ghana pada 2016. Secara keseluruhan, Partey telah tampil untuk timnas sebanyak 40 kali, mencetak 13 gol.

Partey masuk Islam pada Maret 2022 di sebuah masjid di London. Pada bulan Juni, dilaporkan bahwa dia telah mengubah namanya menjadi Yakubu. Namun, dia tetap menjadi Thomas Partey karena alasan hukum dan profesional.

12. Eden Hazard, Belgia

Eden Hazard adalah pemain sayap atau gelandang serang untuk klub La Liga Real Madrid dan menjadi kapten Timnas Belgia. Dikenal dengan kreativitas, dribbling, passing, dan visinya; Hazard dianggap sebagai salah satu pemain terbaik di generasinya.

Dia melakukan debut internasionalnya pada tahun 2008. Hazard telah memainkan 122 pertandingan untuk Belgia dan mencetak 33 gol.

13. Amadou Onana, Belgia

Amadou Onana adalah gelandang bertahan untuk klub Liga Inggris Everton dan Timnas Belgia. Pada 18 Mei 2022, ia masuk skuad untuk 4 pertandingan UEFA Nations League 2022–2023. Onana melakukan debut internasional penuh melawan Belanda pada 3 Juni 2022. 

(Hantoro)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya