Menikmati Malam Mulia dari Kota Pusat Peradaban Islam di Afrika

Tim Okezone, Jurnalis
Selasa 02 Mei 2023 12:02 WIB
Kota Kairouan di Tunisia pusat peradaban Islam di Benua Afrika. (Foto: Zainab binti Umar/Okezone)
Share :

Kota Kairouan damai dan hening. Sangat cocok bagi saya yang ingin menjauh sejenak dari hiruk-pikuk Kota Tunis. Walaupun kota ini menyimpan banyak tempat wisata yang menarik dikunjungi, Kairouan masih bisa mempertahankan ketenangan wilayahnya.

Beberapa tempat wisatanya yang saya kunjungi adalah Bir Barrouta dan makam Zainab putri Khalifah Umar bin Khattab yang terletak di Kairouan.

Bir Barrouta adalah sumur tertua di Kairouan yang sudah ada sejak abad ke-14, dan menjadi salah satu destinasi yang pasti dikunjungi para pelancong karena cara menimba air sumurnya yang unik, yaitu dengan memanfaatkan tenaga unta untuk menarik roda kayu yang memasok air ke sumur dengan cara mengitari sumurnya. Konon air dalam sumur ini terhubung dengan sumur suci Zamzam di Arab Saudi.

Semua ini dijelaskan oleh tour guide kami, Kak Syifa dan Kak Salma, mahasiswi Indonesia yang tinggal di Kairouan. Mereka bersedia menemani rombongan beranggotakan empat orang ini (terdiri dari saya dengan kawan dan senior dari Kota Tunis) untuk berkeliling ke berbagai tempat wisata dan juga bersedia menjelaskan asal-muasal dan sejarah situs tersebut. 

Mereka juga menyediakan tempat menginap selama kami tinggal di Kairouan untuk sahur dan berbuka puasa. Kami memasak bersama dan berkenalan dengan warga lokal Tunisia bernama Laila dan Roja yang tinggal di rumah yang sama dengan kami.

Mereka sangat lucu dan menyenangkan, dan menguasai sedikit Bahasa Indonesia karena sering berinteraksi dengan bahasa tersebut di rumah bersama Kak Syifa dan Kak Salma.

Setelah berbuka puasa, kami langsung bersiap-siap untuk melaksanakan Sholat Tarawih di Masjid Okba Ibn Nafaa. Nama masjid ini diambil dari nama sahabat Rasulullah, Uqbah Bin Nafi’, sang penakluk Benua Afrika. Masjid ini begitu besar dan megah.

Pada malam 27 Ramadhan, warga dari berbagai penjuru kota datang untuk melaksanakan Sholat Tarawih di masjid ini dan baru pulang ketika Sholat Subuh usai. 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya