Ketika pekerjaan yang kita lakukan tidak sesuai dengan kondisi saat ini, maka mencari inovasi atau ide-ide yang baru supaya kerja kita lebih profesional, itu juga merupakan bentuk kesabaran kita.
Rasulullah SAW Bersabda:
عَنْ عَائِشَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهَا قَالَتْ: قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: إِنّ اللَّهَ تَعَالى يُحِبّ إِذَا عَمِلَ أَحَدُكُمْ عَمَلاً أَنْ يُتْقِنَهُ. (رواه الطبرني والبيهقي
Dari Sayidah Aisyah r.a., Rasulullah Saw. bersabda: “Sesungguhnya Allah mencintai seseorang yang apabila bekerja, ia mengerjakannya secara profesional”. (HR. Thabrani, No: 891, Baihaqi, No: 334)
Memberi bantuan kepada orang lain juga merupakan bentuk kesabaran. Dari Abi Hurairah Ra., dari Nabi Saw., beliau bersabda:
مَنْ نَفَّسَ عَنْ مُؤْمِنٍ كُرْبَةً مِنْ كُرَبِ الدُّنْيَا، نَفَّسَ اللهُ عَنهُ كُرْبَةً مِنْ كُرَبِ يَوْمِ القِيَامَةِ. وَمَنْ يَسَّرَ عَلَى مُعْسِرٍ، يَسَّرَ اللهُ عَلَيْهِ فِي الدُّنْيَا وَالآخِرَةِ. اَلْحَدِيث
“Barangsiapa yang menghilangkan kesusahan dunia dari seorang Mukmin, maka Allah akan melapangkan darinya satu sesusahan di hari Kiamat. Barangsiapa memudahkan (urusan) orang yang kesulitan (dalam masalah hutang), maka Allah memudahkan baginya (dari kesulitan) di dunia dan akhirat.” (Al-Hadits)
Jadi itu semua adalah contoh-contoh kesabaran dalam menjalankan ketaatan kepada Allah Swt. Orang-orang yang sabar itu akan mendapatkan banyak sekali kebaikan dan derajat yang luhur. Allah menyebutkan tentang kesabaran sekitar 70 tempat dalam Al-Quran. Di antaranya adalah:
مَا عِندَكُمْ يَنفَدُ ۖ وَمَا عِندَ ٱللَّهِ بَاقٍ ۗ وَلَنَجْزِيَنَّ ٱلَّذِينَ صَبَرُوٓا۟ أَجْرَهُم بِأَحْسَنِ مَا كَانُوا۟ يَعْمَلُونَ
“Apa yang di sisimu akan lenyap, dan apa yang ada di sisi Allah adalah kekal. Dan sesungguhnya Kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang sabar dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan.” (Q.S. An-Nahl: 96)
إِنَّمَا يُوَفَّى ٱلصَّٰبِرُونَ أَجْرَهُم بِغَيْرِ حِسَابٍ
“Dan bumi Allah itu luas. Hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa batas.” (QS. Az-Zumar: 10)
إِنَّ ٱللَّهَ مَعَ ٱلصَّٰبِرِينَ
“Sesungguhnya (pertolongan) Allah beserta orang-orang yang sabar” (Q.S. Al-Baqarah: 153; Al-Anfal: 46)
Ada banyak sekali hikmah dari kesabaran yang bisa kita peroleh.Oleh karena itu, pada hari yang fitri ini, marilah kita memfitrahkan atau mensucikan hati kita sehingga tumbuhlah sifat kesabaran dalam diri kita.
(Muhammad Saifullah )