BANYAK hal dihadapi manusia sepanjang ia hidup di atas bumi. Pengalaman manis maupun pahit semua harus dialami dengan tabah agar mendapat ridha Allah Subhanahu wa Ta'ala.
Mungkin kita pernah mengalami hal buruk, seperti dizalimi orang. Namun, terlepas dari itu kita perlu ingat bahwa sebagai orang beriman harus senantiasa sabar dan tawakkal menerima ketentuan Allah.
Seorang mahasiswi berinisal CR (19) mengalami hal yang tidak menyenangkan di masa remaja. Ia pernah dituduh memiliki foto tidak senonoh oleh teman-temannya sendiri yang merupakan teman sekolahnya. Foto yang kadung tersebar itu dituduh sebagai dirinya, meski sebenarnya tidak. Ia tak menyangka bahwa orang di sekelilingnya justru tega melakukan hal seperti itu.
Orang-orang terdekatnya menutupi hal tersebut, pura-pura tidak tahu dan sementara di belakang CR mereka kerap membicarakannya. Awalnya, ia merasa sangat marah dan sedih yang lama kelamaan menjadi mati rasa. Namun, CR tak bisa berbuat apapun dan hanya bisa pasrah.
Baca juga: 3 Sifat yang Bisa Diteladani dari Sosok Fatimah Azzahra
“Setelah beberapa hari ya aku berdoa, pokoknya minta ditenangin hati terus semoga Allah kasih hidayah ke orang-orang yang fitnah aku,” ucap CR saat berbincang dengan Okezone belum lama ini.
Kini CR merasa lebih tenang karena sering curhat dan bermunajat kepada Allah Ta'ala. Meski masih berbekas di hatinya, sedikitnya hatinya menjadi lebih tenang dengan mengingat Allah.
Sebagaimana Alquran menjelaskan keutamaan orang-orang yang senantiasa bersabar terhadap ujian yang dihadapi. Perlu ditanamkan di hati kita bahwasanya Allah tidak akan memberikan ujian di luar kadar kemampuan hambaNya.
Terkait kasus ini, dai kondang KH Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym mengutip ayat dalam Alquran yakni Surah Al-Baqarah ayat 286:
Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran