Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Bjah Eks The Fly Mantap Hijrah Setelah 3 Kali Gagal

Nandha Aprilia , Jurnalis-Selasa, 13 Juli 2021 |15:23 WIB
Kisah Bjah Eks The Fly Mantap Hijrah Setelah 3 Kali Gagal
Kisah hijrah Bjah eks vokalis band The Fly. (Foto: Instagram @lawyer.sunnah)
A
A
A

MUHAMMAD Hamzah atau lebih dikenal Bjah merupakan mantan vokalis grup band The Fly yang populer lewat lagunya berjudul "Terbang". Sempat melewati masa kelam dengan pasang surut kehidupan, kini Bjah sudah mantap memutuskan untuk hijrah.

Bjah sendiri mengaku melalui masa kelam sampai pernah masuk penjara. Dari sanalah dia mencoba lebih mendekatkan diri kepada Allah Subhanahu wa ta'ala karena dirinya ingin hidup lebih baik dan benar.

Baca juga: Patah Hati Setelah Hijrah 

Namun nyatanya tidak mudah bagi Bjah untuk menemukan arti "hijrah" itu sendiri. Dia mengaku sampai harus tiga kali berhijrah baru menemukan makna sebenarnya.

Bjah eks vokalis band The Fly.

"Hijrah tiga kali, gagal. Hijrah pertama, karena saya enggak tahu ya saya kan pengin dekat dengan Allah, gimana caranya pengin hidup benar. Itu kok hijrahnya amalannya kok seakan-akan taubat saya enggak diterima sama Allah," ujar Bjah, dikutip dari unggahan video di akun Instagram @lawyer.sunnah, Selasa (13/7/2021).

Baca juga: Mengapa Nabi Muhammad dan Para Sahabat Hijrah, Begini Alasannya 

Hingga pada hijrahnya yang kedua, Bjah coba mengamalkan amalan-amalan di luar dari perintah Allah Subhanahu wa ta'ala dan tidak dicontohkan oleh Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam. Namun, akhirnya dia memilih meninggalkan metode di hijrahnya yang kedua ini.

"Saya yakin ini salah, amalannya hanya zikir, sedangkan sholat ditinggalkan. Saya tinggalkan sudah," ujarnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement