Badai Debu Tak Ganggu Pemulangan Jamaah Haji

Syukri Rahmatullah, Jurnalis
Rabu 23 November 2011 18:26 WIB
Ilustrasi (Foto: Dok Okezone)
Share :

JEDDAH - Badai debu sejak semalam menyelimuti terminal haji bagian barat dan timur bandara King Abdul Azis, Jeddah. Walau begitu, situasi tersebut tidak mengganggu penerbangan jamaah haji ke Tanah Air.
 
Demikian disampaikan Vice Presiden for Haj, Hadi Syahrean, kepada okezone melalui ponselnya, Rabu (23/11/2011). “Sejauh ini tidak ada laporan gangguan penerbangan akibat debu,” ungkap Hadi. Kata Hadi, biasanya petugas tower bandara akan memberitahukan pihak maskapai jika adanya gangguan penerbangan. “Sejak tadi malam tidak ada kabar dari tower,” katanya.
 
Sejauh ini kecepatan angin yang mengangkat debu ke permukaan itu belum sampai mengganggu penerbangan, karena masih berada di bawah 50 meter. Terkecuali debu tersebut terangkat ke udara hingga 100 meter, hal ini bisa saja mengganggu penerbangan untuk take off dan landing. “Karena partikel-partikel debu yang kecil-kecil itu bisa masuk ke dalam mesin dan mengganggu kerja mesin,” ujarnya.
 
Badai debu yang cukup parah pernah terjadi pada empat tahun silam, Hadi Syahrean yang kala itu menjabat sebagai GM Garuda Indonesia di Arab Saudi mendapatkan kabar dari petugas tower, adanya gangguan badai debu.
 
Akibatnya, penerbangan terganggu dalam satu hari. Keesokan harinya, penerbangan pun berjalan lancar kembali. Menurut data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat), sejak pukul 00.00 waktu Arab Saudi tadi malam, pada hari ini telah diterbangkan 8 kloter ke Tanah Air. 6 penerbangan mengalami delay, dua penerbangan lebih cepat dari jadwal.
 
Enam penerbangan delay adalah kloter 37 SOC, kloter 11 PDG, kloter 12 SOC, kloter 6 BPN, kloter 31 SUB, dan kloter 32 JKS. Sedangkan kloter yang lebih cepat dari jadwal adalah kloter 12 BTH dan kloter 15 UPG.
 
Secara keseluruhan sejak penerbangan pertama tanggal 11 November hingga 23 November 2011, telah dilakukan 199 penerbangan ke Tanah Air. Penerbangan lebih cepat sebanyak 42 penerbangan, on time 15 penerbangan, dan 142 penerbangan mengalami delay. Jamaah haji yang sudah berada di Tanah Air hingga kini sudah sebanyak 80.653 orang atau 40 persen dari selutuh kuota jamaah haji Indonesia.

(Muhammad Saifullah )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya