Masukan lain disampaikan jamaah asal Kloter JKS-51 Muhammad Thaif. Dia menyarankan katering yang sudah bagus diselingi makanan nonkolesterol. "Kalau bisa variasi menu jangan banyak daging, bisa lebih banyak sayurnya," ujarnya.
Mendengar masukan jamaah itu, Menag Lukman Hakim berterima kasih. Dia mengatakan, dengan tambahan kuota sekira 10 ribu jamaah, tidak sebanding dengan jumlah petugasnya.
"Selaku Amirul Hajj, penanggung jawab keseluruhan, saya memohon maaf bila ada ketidaknyaman pada jamaah haji kita, tapi ini masukan yang sangat baik, akan kita bicarakan dengan petugas sektor agar tak membebani jamaah," ujar Lukman.
(Hantoro)