ARTIS multitalenta, Ayudia Chaerani atau biasa dikenal Ayudia Bing Slamet saat ini tengah menikmati peran barunya sebagai styling director. Ia berkecimpung di dunia fesyen karena ia melihat orang-orang terdekatnya banyak yang mulai berhijab, tapi bingung karena takut berekspresi.
"Enggak sedikit juga setelah berhijab bingung mix and matchnya seperti apa, stylingnya seperti apa," ujar Ayu saat melakukan 'The Exclusive Livestream Launch Event of Uniqlo Modest Wear Manual Style by Ayudia C', Kamis, 18 Juni 2020.
Baca juga: Black Unique Outfit Dinda Hauw, Keren Buat Hang Out
Ayu mengatakan, hal tersebut jadi tantangan barunya, khususnya perempuan Indonesia untuk bisa tampil percaya diri ketika mulai berhijab. Sebab kekhawatiran bagi perempuan berhijab, yaitu tidak bisa mengikuti fesyen atau tampil kekinian.
"Ya, mereka pikir bahwa berhijab enggak bisa ini, enggak bisa itu sebenarnya enggak juga," ucapnya.
Selain itu, kata Ayu, bagi perempuan yang baru saja berhijab tidak perlu membuang atau menyingkirkan pakaian lama, seperti rok ukuran 7/8, blazer, outer, dress dan lainnya semua itu bisa dikombinasikan atau mix and match dengan teknik layering.
"Di sini aku benar-benar bertugas ceritanya jadi styling director, istilahnya yang mengkreasikan gaya supaya teman-teman di Indonesia bisa nyontek dari style yang aku udah bikin," katanya.
(Rizka Diputra)