ORANGTUA Muslim pasti akan memberikan nama Islami dengan makna penuh kebaikan untuk buah hatinya. Misalnya, nama anak laki-laki Islami bermakna mulia.
Dai Muda Nahdlatul Ulama (NU) Ustadz Muhammad Najmi Fathoni mengatakan pemberian nama yang memiliki arti kebaikan untuk anak adalah salah satu tanggung jawab orangtua. Ini sesuai sabda Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam:
ﺇِﻧَّﻜُﻢْ ﺗُﺪْﻋَﻮْﻥَ ﻳَﻮْﻡَ ﺍﻟْﻘِﻴَﺎﻣَﺔِ ﺑِﺄَﺳْﻤَﺎﺋِﻜُﻢْ ﻭَﺃَﺳْﻤَﺎﺀِ ﺁﺑَﺎﺋِﻜُﻢْ ﻓَﺄَﺣْﺴِﻨُﻮﺍ ﺃَﺳْﻤَﺎﺀَﻛُﻢْ
Artinya: "Sesungguhnya kalian akan dipanggil pada hari kiamat dengan nama kalian dan nama bapak-bapak kalian. Maka baguskanlah nama-nama kalian." (HR Abu Dawud dan Al Baihaqi)
Baca juga: 5 Inspirasi Nama Anak Laki-Laki Islami Bermakna Mandiri