Pada tahun 872 Masehi, Ahmad bin Thulun mendirikan rumah sakit bernama Al Fustat yang menjadi pusat pengobatan di Mesir yang eksistensinya bertahan selama 6 abad lamanya. Rumah sakit ini menjadi yang pertama menyediakan bangsal khusus untuk pasien yang mengalami gangguan kejiawaan.
Baca juga: Tokoh Muslim Dunia: Al Battani Penemu Jumlah 365 Hari dalam Setahun
Ahmad bin Thulun membawa Islam menjadi pusat kesehatan di dunia. Selain menjadi pusat kesehatan, Rumah Sakit Al Fustat juga menjadi pusat pendidikan dengan adanya akademi kedokteran dan perpustakaan yang berisi lebih dari 100.000 jilid buku.
Ahmad bin Thulun juga membangun rumah obat yang masih dalam satu kompleks dengan rumah sakit. Reputasi rumah sakit ini sangat terkenal dan baru bisa disaingi pada tahun 980 masehi, yaitu oleh Rumah Sakit Adudi yang berada di Baghdad.
Baca juga: Tokoh Muslim Dunia: Banu Musa Bersaudara Penemu Lampu Otomatis hingga Mekanikal Air Mancur
(Hantoro)