Viral Lantai Masjidil Haram Tetap Dingin meski Cuaca Sangat Panas, Terungkap Penyebabnya

Finsy Aurelia Putri Kinanti, Jurnalis
Rabu 24 April 2024 16:24 WIB
Ilustrasi penyebab lantai Masjidil Haram tetap dingin meski Kota Makkah sedang sangat panas. (Foto: Shutterstock)
Share :

Pihak Pemerintah Kerajaan Arab Saudi mengimpor marmer Thassos Yunani selama beberapa dekade. Marmer ini memiliki kemampuan memantulkan cahaya dan panas yang tidak dipunyai granit atau marmer lainnya.

Thassos merupakan marmer yang berasal dari Pulau Thassos, Yunani, yang sudah diekstrak sejak zaman kuno. Memiliki warna sangat putih dengan butirannya berukuran kecil, menjadikannya jenis marmer yang sangat langka. 

Berasal dari batu alam paling murni dan padat membuat marmer Thassos menjadi pilihan yang tepat untuk digunakan sebagai bahan lantai area Mataf yang tidak ada pelindung di bagian atas.

Ketebalan marmer yang mencapai 5 sentimeter juga memiliki fungsi menyerap kelembapan melalui pori-pori kecil pada malam hari dan mengeluarkannya di siang hari.

Inilah yang menjadi rahasia di balik sejuknya lantai Masjidil Haram hingga membuat jamaah haji atau umrah yang melaksanakan tawaf atau beribadah tetap nyaman di tengah cuaca panas Makkah. 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya