Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menjadi pemimpin muslim paling populer di dunia. Ini berdasarkan indeks internasional.
Indeks popularitas tahunan para pemimpin politik dunia dirilis oleh Gallup International pada hari Kamis kemarin. Dalam indeks yang dirilis tersebut, Erdogan menduduki rangking ke-5 sebagai pemimpin paling populer di dunia.

Seperti dilansir website Yeni Safak, Sabtu (15/2/2020), menurut Gallup International, indeks menunjukkan Kanselir Jerman Angela Merkel menduduki posisi teratas sebagai pemimpin terpopuler di dunia dengan suara 46%, diikuti Presiden Prancis Emmanuel Macron 40%.
Kemudian disusul Presiden Rusia Vladimir Putin 36%, lalu Presiden AS Donald Trump 31%, selanjutnya Presiden Turki Erdogan 30%.
Erdogan berbagi posisi ini dengan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson yang juga meraih 30%.