Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sekolah Islam Al Taqwa College Jadi Klaster Baru Covid-19

Saskia Rahma Nindita Putri , Jurnalis-Kamis, 09 Juli 2020 |20:02 WIB
Sekolah Islam Al Taqwa College Jadi Klaster Baru Covid-19
Al Taqwa College di Melbourne, Australia (Facebook)
A
A
A

Kepala petugas kesehatan, Brett Sutton menyatakan tingkat penularan di kalangan siswa adalah substansial. Biasanya sebagian besar kasus yang tersebar di sekolah berasal dari anak-anak yang tertular saat di rumah atau di luar sekolah. Namun, Al Taqwa College dinilai sebagai contoh berbeda.

“Tampaknya ada transmisi di sekolah yang cukup besar. Mereka adalah remaja yang hamper mencapai dewasa. Mereka cenderung memilik lebih banyak transmisi. Ini sangat serupa dengan kondisi orang dewasa yang tak menjaga jarak fisik sesuai anjuran, terlebih ini adalah kelompok besar berkumpul dalam sekolah,” kata Sutton seperti dilansir dari Daily Mail, Kamis (9/7/2020).

Sekolah dikabarkan langsung ditutup ketika wabah teridentifikasi.

Kepada sumber lain, Omar Hallak selaku kepala sekolah mengatakan bahwa mereka telah meningkatkan kewaspadaan sejak merebaknya Covid-19. Ia menyampaikan bahwa sekolah menerapkan langkah-langkah untuk membatasi jarak tiap staf, siswa dan masyarakat luas seagai pencegahan penyebaran Covid-19.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement