HUBUNGAN merupakan interaksi antara dua orang atau lebih. Hubungan terjadi dalam setiap proses kehidupan manusia. Dalam Islam, hubungan yang halal yaitu ketika laki-laki dan perempuan menikah. Ini merupakan ibadah sepanjang hayat.
Setiap orang yang sudah menikah pasti mendambakan hubungan harmonis dalam keluarganya. Kemudian menjadi keluarga yang sakinah, mawadah, warohmah, serta berada dalam limpahan rahmat Allah Subhanahu wa ta'ala.
Baca juga: Inilah Jalan Mudah ke Surga
Mereka yang sudah menikah pun harus selalu menjaga kualitas hubungannya. Hal terpenting untuk menopang sebuah hubungan yaitu harus selalu menutup semua pintu yang dapat merusak hubungan.
"Seperti pandangan mata. Mata harus dikontrol dan harus dijaga. Orang dapat menjaga pandangan dari hal-hal yang haram yang Allah Ta'ala haramkan, maka akan membuat kita menikmati pasangannya," ungkap Ustadz Khalid Basalamah, dikutip dari akun resmi Instagram-nya @khalidbasalamahofficial, Sabtu (15/8/2020).
Ia menceritakan, terdapat sebuah hikmah menurut para ulama, wanita yang menggunakan tutup aurat yang rapat itu dapat membuat pasangannya tidak jenuh untuk memandangnya. Di luar terlihat tertutup, ketika di rumah terbuka, semuanya tercium wangi, bersih, dan rapi. Itu semua akan menopang rasa cinta yang luar biasa di rumah tangga.
Ustadz Khalid melanjutkan, ini merupakan hal mendasar yang harus diketahui. Hal ini yang bersifat fisik pemandangan.
Baca juga: Ustadz Khalid: Mendidik Anak Salih Harus Sabar dan Bertahap