ADAB kepada hewan, penting sekali dalam kehidupan seorang Muslim. Sebab tidak hanya dengan sesama manusia, adab terhadap hewan pun perlu diperhatikan. Demikian diungkapkan Kiai Haji Abdullah Gymnastiar atau akrab disapa Aa Gym.
Ia mengatakan, Islam sangat mengajarkan akhlak rahmatan lil alamin kepada seisi alam semesta. Menyayangi hewan menjadi bagian terpenting selain akhlak kepada manusia. Pasalnya, semua hewan yang bernyawa dan punya hati.
"Sayangi yang di Bumi, niscaya yang di langit akan menyanyangimu." (HR Abu Daud dan At-Tirmidzi)
Baca juga: Aa Gym Bagikan Amalan agar Urusan Rezeki, Jodoh, Anak Jadi Lancar
Aa Gym melanjutkan, jadi menyayangi hewan akan mendatangkan kasih sayang Allah Subhanahu wa ta'ala. Jangan disakiti, makin disayang makin dia merasakannya. Makin menyayangi hewan, makin menghidupkan hati manusia.
"Kepada hewan sebaiknya kita memberikan makanan yang layak dan yang cocok, jangan membiarkan mereka lapar dan haus. Sebab, memberi makan kepada hewan itu termasuk sedekah dan memberi kebaikan kepada kita," kata Aa Gym, seperti dikutip dari kanal YouTube-nya Aa Gym Daily Vlog, Selasa (24/8/2021).
Dia melanjutkan, hal lainnya yang tidak kalah penting adalah jangan pernah menyakiti hewan. Apalagi menjadikan sasaran permainan, seperti memanah burung yang tidak ditujukan untuk berburu, haram hukumnya. Tidak boleh menyakiti dengan bentuk apa pun.
Baca juga: Aa Gym: Tidur Usai Sholat Subuh Salah Satu Penghambat Rezeki
Kemudian, tidak boleh memberikan cap di kening atau di pantatnya, kecuali di telinga sedikit. Mengecap dengan besi panas itu sesuatu yang terlarang.
"Bahkan di dalam menyembelih hewan kurban, harus ihsan yaitu dengan diasah pisaunya, ditenangkan binatangnya, sehingga dia mati dalam keadaan yang baik," jelas Aa Gym.