Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Amalan yang Disukai Allah Ta'ala, Bisa Membebaskan dari Api Neraka

Destriana Indria Pamungkas , Jurnalis-Sabtu, 16 Juli 2022 |10:27 WIB
7 Amalan yang Disukai Allah Ta'ala, Bisa Membebaskan dari Api Neraka
Ilustrasi amalan yang disukai Allah Ta'ala. (Foto: Freepik)
A
A
A

4. Memberi makan orang lapar

Memberi makan orang lapar merupakan salah satu bentuk sedekah. Banyak orang di sekitar yang menjalani hidup susah hingga untuk makan pun mereka tidak mampu.

Memberi makan tetangga, saudara, atau orang lain yang kelaparan tidak akan membuat miskin. Justru derajat dan amalan akan dilipatgandakan.

"Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipat-gandakan (ganjarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak." (QS Al Hadid: 18)

5. Membantu orang terlilit utang

Saking sulitnya keadaan seseoang terkadang membuat mereka memutuskan untuk berutang. Memiliki utang tentu akan makin memberatkan hidup. Maka itu, Allah Subhanahu wa ta'ala menganjurkan hamba-Nya untuk membantu orang lain yang tengah terlilit utang.

Ada sebuah kisah, zaman dahulu ada seorang laki-laki yang memiliki hati yang baik dan sering membantu membayarkan utang orang lain. Lalu Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda, pada hari kiamat Allah akan berkata, "Aku lebih berhak kepadanya dari engkau, wahai malaikat bebaskan ia dari api neraka." (HR Muslim 1560)

6. Menahan marah

Manusia dianugerahi dengan banyak hal, salah satunya adalah perasaan emosi atau amarah. Terkadang ketika seseorang sedang marah akan muncul perkataan atau perbuatan yang tidak terkontrol.

Mengenai hal ini, Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda, "Barang siapa yang menahan marahnya padahal ia bisa menumpahkannya, maka Allah akan penuhi hatinya dengan keridhaan di hari kiamat."

7. Melaksanakan sholat tepat waktu

Sholat merupakan tiang agama dan menjadi amalan pertama yang akan ditimbang di akhirat. Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam pernah bersabda:

"Dari Abdullah bin Amru, dari Nabi Shallallahu alaihi wassallam; bahwasanya suatu hari beliau pernah menyebutkan mengenai salat seraya bersabda: Barang siapa yang menjaganya, ia akan mempunyai cahaya, bukti dan keselamatan kelak di hari kiamat. Dan barang siapa yang tidak menjaganya maka ia tidak mempunyai cahaya, bukti dan keselamatan pada hari kiamat dan ia akan tinggal bersama Qorun, Firaun, Haman, dan Ubay bin Khalaf." (HR Ahmad nomor 6288)

Itulah 7 amalan yang disukai Allah Subhanahu wa ta'ala. Semoga bisa makin rajin dikerjakan. Wallahu a'lam bisshawab.

(Hantoro)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement