4. Niger
Niger merupakan negara di Afrika Barat memiliki 98,3 persen penduduk Muslim dari jumlah populasi 26.083.660.
Negara ini dulunya juga sempat dijajah oleh Prancis, meliputi sebagian besar wilayah negara modern Nigeria di Afrika Barat, serta sebagian Malibu.
5. Somalia
Kemudian ada Somalia, salah satu negara di Afrika yang memiliki populasi Muslim terbesar yaitu mencapai 99,90 persen atau 10.978.000 dari jumlah penduduknya 16.841.795.
Negara ini berbatasan dengan Djibouti di barat laut, Kenya di barat daya, Teluk Aden dan Yaman di utara, Samudera Hindia di sebelah timur, serta Ethiopia di sebelah barat.
6. Tunisia
Selanjutnya ada Tunisia yang memiliki jumlah Muslim mencapai 80 persen atau sekira 11.190.000 dari total populasi sebesar 12.046.656 jiwa.
Nama Tunisia berasal dari ibu kotanya, Tunis, yang terletak di Pantai Timur Laut Tunisia. Secara geografis, Tunisia terletak di ujung timur Pegunungan Atlas dan bagian utara dari Gurun Sahara.
7. Western Sahara
Mungkin nama negara ini jarang terdengar, namun Western Sahara merupakan salah satu negara di Afrika yang memiliki jumlah Muslim terbanyak. Totalnya bisa mencapai 99,40 persen penduduk Muslim dari total populasi 626.161 jiwa.
Negara yang juga disebut sebagai Sahara Barat ini berbatasan dengan Samudera Atlantik. Kawasan ini merupakan salah satu teritori yang paling jarang dihuni di dunia, bahkan beberapa data mencatat tingkat kepadatannya sebagai yang paling rendah.
Wallahu a'lam bisshawab.
(Hantoro)