Ia menambahkan, dalam rumah tangga pasti selalu ada masalah, baik disengaja atau tidak. Oleh karena itu, ada doa untuk menghindari konflik yang selalu terjadi pada pasangan suami istri sehingga menjadi keluarga sakinah, yaitu:
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
Artinya: "Wahai Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami istri-istri dan keturunan kami sebagai penyenang hati, dan jadikanlah kami imam (pemimpin) bagi orang-orang yang bertakwa." (QS Al-Furqon: 74)
Baca juga: Abu Nawas Tunjuk Titik Tengah Bumi tapi Raja Tidak Percaya: Ukur Saja Sendiri
"Intinya ikuti cara Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam, ikuti petunjuk Alquran. Hidup akan tenang. Dalam keluarga, masalah pasti ada. Itu sunnatullah. Makanya dianjurkan baca doa tersebut. Setidaknya bisa mengurangi dampak buruk dari masalah yang dihadapi," tuntasnya.
Wallahu a'lam bishawab.
(Hantoro)