Didapuk menjadi Staf Khusus Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuat nama Angkie Yudistia kian bersinar. Perempuan disabilitas ini pun punya segudang aktivitas baru yang tak luput dari perhatian publik.
Misalnya saja ketika Angkie Yudistia pergi umrah. Dia nampak khusyuk beribadah di Tanah Suci. Pesona kecantikannya juga semakin bikin terpana.
Penasaran kan dengan potret Angkie Yudistia saat menjalankan ibadah umrah di Tanah Suci? Okezone mengulas lima gayanya lebih lanjut, ditulis Selasa (3/12/2019).
1. Saat tawaf wada di Kakbah

Angkie Yudistia duduk santai di sekitaran Kabah sambil tak berhenti mengucap syukur kepada Allah SWT. Selama di Makkah, Angkie Yudistia menjalani seluruh rangkaian ibadah umrah, termasuk Tawaf Wada. Dia juga tampil anggun berbalut gamis nuansa abu-abu dengan hijab hitam nan kalem. Angkie Yudistia pun cocok sekali menjadi panutan perempuan masa kini!
2. Indahnya berkunjung ke Masjidil Haram

Selama di Makkah, Angkie Yudistia pun tak lupa mengunjungi Masjidil Haram. Dia sangat khusyuk ibadah di sana, kemudian mengabadikan momen langka tersebut. Bergaya chic dengan gamis nuansa hijau dan hijab abu-abu, Angkie Yudistia tampil manis. Sungguh mempesona gaya Angkie Yudistia di mana saja!
3. Menikmati Kota Madinah

Indahnya momen ibadah Angkie Yudistia diselingi dengan jalan-jalan santai menikmati Kota Madinah. Gaya Angkie Yudistia pun sangat modis, berbalut dress ruffle warna pink salmon dengan coat. Sambil menikmati kota, Angkie Yudistia minum kopi, santai sekali!
4. Cantiknya berbalut hijab bunga-bunga

Dengan gaya khasnya memegang dagu, Angkie Yudistia tampil cantik memakai hijab bunga-bunga. Kemudian dipadukan dengan dress hitam dan blouse warna putih, tampilan gaya monokrom yang sangat menawan. Angkie Yudistia senang bisa mengunjungi Masjid Nabawi, salah satu masjid yang indah di dunia.
5. Tak lupa berdoa di Masjid Nabawi

Banyak doa yang dipanjatkan Angkie Yudistia selama di Tanah Suci. Setiap ke masjid di khusyuk salat lima waktu dan menjalani salat sunah. Tak lupa, Angkie Yudistia pun berdoa serta memohon ampun kepada Allah SWT. Bikin merinding kalau lihat momen ini.
(Dyah Ratna Meta Novia)