LEBANON dikenal sebagai Paris-nya Timur Tengah. Negara ini memiliki berbagai macam bagunan tua yang kaya akan sejarah Islam. Lalu ada juga banyak kuliner khas yang lezat dan tentunya halal.
Masakan publik Lebanon sendiri mengacu ke Timur Tengah. Bawang putih, minyak zaitun, dan jeruk lemon menjadi ciri khas serta penting untuk masakan dari negara dengan ibu kota Beirut ini.
Baca juga: Tiga Makanan Khas Brasil yang Halal DisantapÂ
Berikut ini makanan khas Lebanon yang bisa dicicipi saat berkunjung ke sana. Dijamin lezat, autentik, dan halal tentunya.
1. Kefta
Kefta merupakan kue khas Lebanon. Di dalamnya diisi dengan daging cincang dan rempah-rempah. Kudapan satu ini dimasak dengan cara dipanggang atau dibakar di atas arang menggunakan tusuk sate.
Kefta disajikan dengan cara dipotong menjari, sehingga bentuknya seperti bintang.
2. Kibbeh
Siapa bilang Lebanon tidak punya bakso seperti di Indonesia. Negara ini juga punya kibbeh yang semacam bakso atau bola-bola daging dan menjadi favorit di sana.
Kibbeh terbuat dari olahan daging cincang halus, kemudian dicampur gandum. Daging yang digunakan seperti sapi, domba, kambing, atau unta tanpa lemak.
Kibbeh juga menjadi salah satu jajanan favorit masyarakat Lebanon, dan biasa dijajakan di pinggir jalan atau street food.
Baca juga: 5 Makanan Lezat dan Halal di Bali, Wajib Dicoba saat TravelingÂ
3. Shish kebab
Selanjutnya adalah shish kebab. Nama makanan yang satu ini mungkin sudah tidak asing lagi. Tapi kebab di Lebanon disajikan dengan cara ditusuk seperti sate, bukan dibungkus dengan tortila (kulit kebab).
Shish kebab terbuat dari daging kambing, sayuran, bawang, dan lainnya. Ditusuk menggunakan batang besi, lalu disajikan sebagai hidangan lezat.
Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran
Follow Berita Okezone di Google News