TURKI kini memiliki masjid dengan desain unik dan megah berbentuk bulan sabit dan bintang. Masjid Yukari Takke ay Yildiz yang terletak di Propinsi Sivas ini dibuka untuk kali pertamanya pada Jumat 7 Agustus 2020 dan langsung digunakan untuk pelaksanaan Sholat Jumat.
Dilansir dari Daily Sabah, Jumat (7/8/2020), masjid ini pembangunannya dimulai sejak 2017 dan kelar pada bulan ini langsung dibuka untuk umum.
Masjid Yukari Takke ay Yildiz mampu menampung 3.500 jamaah di bagian dalamnya. Sementara untuk halamannya berkapasitas 4.900 orang.
Baca juga: 4 Peristiwa Besar Terjadi di Hari Jumat, Nomor Terakhir Paling Mengerikan
Masjid dengan arsitektur berbentuk bulan sabit dan bintang ini yang peratama di Turki. Baru-baru ini masjid tersebut telah selesai memasang karpet, yang nantinya dapat digunakan sholat oleh para jamaah muslim.