Orang-orang akan diizinkan memasuki masjid 10 menit sebelum sholat dan pintu akan ditutup segera setelah itu.
Sebelumnya pada Juni 2020, masjid-masjid di Mesir diizinkan untuk dibuka kembali untuk sholat harian untuk pertama kalinya pasca-ditutup sejak Maret. Namun, pelaksanaan Sholat Jumat tetap ditangguhkan.
Pemerintah Mesir melarang sholat di semua masjid di seluruh negeri sejak 21 Maret untuk membantu mengekang penyebaran virus corona.
(Salman Mardira)