Share

Viral Jamaah Pria Tetap Sholat Jumat meski Diguyur Hujan Deras, Istikamah di Atas Sajadah

Fini Nola Rachmawati, Jurnalis · Jum'at 20 Januari 2023 18:20 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 20 614 2750182 viral-jamaah-pria-tetap-sholat-jumat-meski-diguyur-hujan-deras-istikamah-di-atas-sajadah-QdgOluEI0m.jpg Viral jamaah pria istikamah Sholat Jumat meski hujan deras mengguyur. (Foto: TikTok @levanjay)

MUSIM hujan telah tiba dan hampir mengguyur sebagian besar wilayah di Indonesia. Hujan mungkin menjadi salah satu cobaan seseorang dalam menjalankan setiap aktivitas.

Namun, tidak untuk jamaah pria yang satu ini. Ia tetap istikamah menunaikan ibadah Sholat Jumat di pelataran masjid meski diguyur hujan deras. Tampak dia tidak beranjak dari sajadahnya.

BACA JUGA:Viral Nenek-Nenek Main Voli, Masya Allah Pukulan Smesnya Bikin Takjub 

Viral jamaah pria istikamah Sholat Jumat meski hujan deras mengguyur. (Foto: TikTok @levanjay)

BACA JUGA:Viral Orang Utan Ikut Simak Khotbah Jumat di Dalam Masjid, Netizen: Merasa Aman dan Nyaman 

Video viral tersebut pertama kali diunggah akun TikTok @levanjay. Video itu pun telah ditonton sebanyak 2,5 juta kali dan mendapat tanda suka sebanyak 283 ribu.

Jamaah pria itu terlihat tetap memilih duduk di atas sajadahnya walupun hujan turun sangat deras. Padahal, jamaah yang lain meninggalkan shaf dan berteduh di masjid. 

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Sontak unggahan viral tersebut membuat netizen memberikan tanggapan beragam di kolom komentar. "Doanya begitu dalam hingga Allah menutup air matanya dengan hujan," tulis netizen.

"Hanya melawan hukum alam, tetapi tidak dengan hukum Tuhan," ungkap netizen lain.

"Sudah saatnya aku yang tersesat ini untuk kembali lagi ke jalan-Mu ya Allah. @penyesalan: Tidak ada yang bisa menghentikan sholatku kecuali Allah," tulis netizen lainnya.

"Mungkin hati dia lelah dan gak ada arah. Ketika turun hujan maka di situlah air matanya berlinang supaya tidak ada yang tahu, dan gua pernah ngalamin," komentar netizen.

"Tuhanku memberiku cobaan, tetapi seharusnya aku syukuri, bukan aku hindari," pungkas seorang netizen.

Wallahu a'lam bisshawab. 

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini