INILAH kisah mualaf Silvio Escobar. Ia adalah pemain sepakbola profesional asal Paraguay. Namun, dia sudah dinaturalisasi dan sah menjadi warga negara Indonesia (WNI).
Pemilik nama lengkap Sílvio Escobar Benitez ini lahir di Asuncion, Paraguay, pada 18 Juli 1986. Penyerang andal ini sekarang membela klub Persela Lamongan di Liga 2 Indonesia.
Sebagaimana telah Okezone himpun, Silvio Escobar memutuskan memeluk Islam pada 2016 setelah melalui perjalanan yang cukup panjang. Ia kemudian menikah dengan perempuan Indonesia bernama Merry Marsita pada tahun yang sama.
Setelah menjadi Muslim, Silvio Escobar pun menjalankan semua ibadah fardhu, termasuk puasa Ramadhan. Ia mengaku awalnya sempat kesulitan menahan lapar dan haus ketika puasa.
Meski demikian, pemain berusia 37 tahun ini akhirnya mulai terbiasa. Dia pun menikmati dirinya sebagai seorang Muslim.