Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Update Haji 2024: Jamaah Tiba di Tanah Air Berjumlah 166 Ribu Orang

Fahmi Firdaus , Jurnalis-Senin, 15 Juli 2024 |18:20 WIB
Update Haji 2024: Jamaah Tiba di Tanah Air Berjumlah 166 Ribu Orang
Jamaah Haji di Tanah Suci/ Foto: MCH
A
A
A

 

JAKARTA - Operasional pemulangan jamaah haji ke Tanah Air masih terus berlangsung. Hingga 14 Juli 2024 pukul 21.00 waktu Arab Saudi atau 15 Juli 2024 pukul 01.00 WIB, jamaah haji dan petugas yang telah diterbangkan ke Tanah Air berjumlah 166.360 orang. Mereka tergabung dalam 424 kelompok terbang (kloter).

"Hari ini, jamaah haji yang akan dan telah diterbangkan ke Tanah Air berjumlah 7.604 orang. Mereka tergabung dalam 19 kloter," ujar Anggota Media Center Kementerian Agama Widi Dwinanda, di Jakarta, Senin (15/7/2024).

Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH), kata Widi, kembali mengimbau jamaah haji Indonesia untuk tetap menjaga kesehatan selama di Kota Madinah dengan cara makan tepat waktu.

"Bagi yang sakit agar minum obat teratur sesuai anjuran dokter, menjaga hidrasi tubuh dengan minum yang cukup," pesan Widi

"Manfaatkan momentum terbaik selama di Kota Nabi, khususnya di Masjid Nabawi dengan memperbanyak zikir, membaca Alquran, dan amalan-amalan ibadah lainnya," pungkas Widi.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement