Menilik TPQ Al-Rehlah, Karya Anak Bangsa di Malaysia

Iqbal Dwi Purnama, Jurnalis
Rabu 15 Mei 2019 16:26 WIB
TPQ Al-Rehlah di Kuala Lumpur, Malaysia
Share :

“Taman Pendidikan Alquran Al-Rehlah awalnya menempati sebuah rumah semi permanen yang hanya berdinding papan dan tak layak untuk ditempati. Sebab tatkala hujan turun, ruangan tempat anak-anak mengaji bocor dan basah,” jelas Rizki, menceritakan asal mula TPQ Al-Rehlah hadir.

Kehadiran TPQ Al-Rehlah menjadi semakin menarik, karena bukan hanya mendirikan, para PMI juga ikut mengajar para peserta didik. Padahal, sebagai PMI, waktu dan tenaga mereka sudah tersita banyak untuk bekerja.

“Di tengah kesibukan yang sangat padat, yaitu bekerja mengais rezeki, mengumpulkan pundi-pundi ringgit untuk anak istri di kampung. Mereka bekerja mulai dari pagi buta hingga petang hari. Tetapi masih menyempatkan diri untuk mengajar anak-anak Indonesia yang tinggal di daerah Chow Kit dan Kampung Baru. Padahal kebanyakan mereka bekerja sebagai kuli bangunan,” terang Rizki.

Kini, TPQ Al-Rehlah berdiri di atas tanah 3×20 meter hasil wakaf salah satu warga Malaysia. Terletak di sebelah Wisma Sabarudin di Jalan Raja Alang, Kampung Baru, Kuala Lumpur, Malaysia. Setiap harinya TPQ tersebut selalu sibuk dengan alunan ayat suci Alquran dari anak-anak Indonesia di Malaysia.

(Muhammad Saifullah )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya