Bulan Ramadhan Akan Hadir 2 Kali dalam 1 Tahun, Kapan Itu?

Vitrianda Hilba Siregar, Jurnalis
Senin 03 Mei 2021 11:30 WIB
Puasa bulan Ramadhan. (Foto: Freepik)
Share :

JAKARTA - Ramadhan hadir dua kali dalam satu tahun, tentu sebuah kebahagian menyelimuti hati kaum Muslimin. Ya pada 2030 nanti bulan puasa Ramadhan akan datang dua kali.

Berdasarkan penanggalan kalender Hijriyah 1451-1452, Ramadhan pertama hadir pada 5 Januari 2030, dan Ramadhan kedua pada 26 Desember 2030.

Kok bisa demikian bagaimana sebenarnya penghitunganya hingga Ramadhan dapat hadir dua kali dalam setahun.

Mengutip laman Mashable pada Senin (3/5/2021) disebutkan bahwa sama seperti kalender Masehi, kalender Hijriyah punya 12 bulan yang terdiri dari Muharam, Safar, Rabiul Awal, Rabiul Akhir, Jumadil Awal, Jumadil Akhir, Rajab, Syaban, Ramadan, Syawal, Dzulkaidah dan Dzulhijah.

Baca Juga: Mengapa Umar bin Khattab Menggali 13 Lubang Kubur untuk 'Nabi Daniel' ?

Kalender Islam didasarkan pada migrasi Nabi Muhammad - yang dikenal sebagai Hijrah dalam bahasa Arab - dari Kota Makkah ke Madinah pada tahun 622 M. Kata Hijrah juga menjadi alasan sistem itu disebut kalender Hijriah.

Walau ada kesamaan jumlah hitungan bulan ada 12 bulan dalam satu tahun, namun patut diingat kalender Masehi sudah pakem dengan jumlah 365 hari.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya