Surat Al Baqarah Ayat 185 tentang Turunnya Alquran hingga Petunjuk Puasa Ramadhan

Hantoro, Jurnalis
Senin 27 Februari 2023 05:27 WIB
Ilustrasi tafsir Alquran Surat Al Baqarah Ayat 185 tentang puasa Ramadhan. (Foto: Shutterstock)
Share :

SURAT Al Baqarah Ayat 185 salah satu yang berisi turunnya kitab suci Alquran hingga petunjuk menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Sangat penting diketahui karena bulan Ramadhan 2023 segera datang.

Sebagai Muslim, bulan Ramadhan yang mulia ini sangat dinantikan. Umat Islam pun akan melaksanakan ibadah puasa fardhu selama 29 atau 30 hari.

Berikut ini isi lengkap Surat Al Baqarah Ayat 185 yang membahas tentang ibadah puasa Ramadhan, sebagaimana terdapat dalam Alquran Digital Okezone:

BACA JUGA:Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 183 tentang Perintah Puasa Ramadhan 

BACA JUGA:Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 184 tentang Orang-Orang yang Boleh Tidak Puasa Ramadhan 

شَهۡرُ رَمَضَانَ الَّذِىۡٓ اُنۡزِلَ فِيۡهِ الۡقُرۡاٰنُ هُدًى لِّلنَّاسِ وَ بَيِّنٰتٍ مِّنَ الۡهُدٰى وَالۡفُرۡقَانِۚ فَمَنۡ شَهِدَ مِنۡكُمُ الشَّهۡرَ فَلۡيَـصُمۡهُ ؕ وَمَنۡ کَانَ مَرِيۡضًا اَوۡ عَلٰى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِّنۡ اَيَّامٍ اُخَرَؕ يُرِيۡدُ اللّٰهُ بِکُمُ الۡيُسۡرَ وَلَا يُرِيۡدُ بِکُمُ الۡعُسۡرَ وَلِتُکۡمِلُوا الۡعِدَّةَ وَلِتُکَبِّرُوا اللّٰهَ عَلٰى مَا هَدٰٮكُمۡ وَلَعَلَّکُمۡ تَشۡكُرُوۡنَ

Artinya: "Bulan Ramadhan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Alquran, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang benar dan yang batil). Karena itu, barang siapa di antara kamu ada di bulan itu, maka berpuasalah. Dan barang siapa sakit atau dalam perjalanan (dia tidak berpuasa), maka (wajib menggantinya), sebanyak hari yang ditinggalkannya itu, pada hari-hari yang lain. Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak menghendaki kesukaran bagimu. Hendaklah kamu mencukupkan bilangannya dan mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu, agar kamu bersyukur." (QS Al Baqarah (2): 185) 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya