Tidak hanya itu, buah tin juga baik untuk kesehatan ginjal dan kesehatan kantung kencing. Akan tetapi jika dikonsumsi berlebihan, buah tin kurang baik untuk kesehatan lambung.
Sebagaimana telah Okezone himpun, buah tin juga bisa mengatasi penyakit hipertensi dan jantung koroner. Buah tin memiliki kandungan senyawa mineral alami seperti magnesium, fosfor, omega 3, omega 6, serta fenol.
Kandungan nutrisi buah tin cukup tinggi, tapi sayangnya jarang masyarakat Indonesia yang mengonsumsi. Umumnya buah tin dibeli para jamaah haji dan umrah di Tanah Suci sebagai oleh-oleh.
Wallahu a'lam bisshawab.
(Hantoro)