BACAAN dzikir petang sesuai sunnah Rasulullah menjadi amalan yang dapat memperkuat keimanan kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala. Keutamaannya juga sangat luar biasa besar.
Allah Subhanahu wa Ta'ala mengingatkan umat manusia untuk berdzikir di waktu pagi dan petang dalam QS Al-Ahzab ayat 41-42 yang berbunyi.Barangsiapa yang bertasbih, beristighfar, dan membaca sholawat niscaya akan memperoleh banyak pahala dan kebaikan.
"Wahai orang-orang yang beriman, ingatlah Allah dengan dzikir sebanyak-banyaknya dan bertasbihlah kepada-Nya pada waktu pagi dan petang,"
-Berikut bacaan dzikir petang sesuai sunnah Rasul yang dapat diamalkan umat muslim:
Allah SWT terang-terangan mengingatkan manusia untuk berdzikir di waktu pagi dan petang dalam QS Al-Ahzab ayat 41-42 yang berbunyi.
"Wahai orang-orang yang beriman, ingatlah Allah dengan dzikir sebanyak-banyaknya dan bertasbihlah kepada-Nya pada waktu pagi dan petang,"
Berikut bacaan dzikir petang sesuai sunnah Rasul yang dapat diamalkan umat muslim:
Membaca Ayat Kursi
اللَّهُ لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّومُ، لاَ تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلاَ نَوْمٌ، لَهُ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ، مَنْ ذَا الَّذِي يَشْفَعُ عِنْدَهُ إِلاَّ بِإِذْنِهِ، يَعْلَمُ مَا بَيْنَ أَيْدِيهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْ، وَلَا يُحِيطُونَ بِشَيْءٍ مِنْ عِلْمِهِ إِلاَّ بِمَا شَاءَ، وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ، وَلَا يَئُودُهُ حِفْظُهُمَا، وَهُوَالْعَلِيُّ الْعَظِيمُ
Artinya: “Allah tidak ada Ilah (yang berhak diibadahi) melainkan Dia Yang Hidup Kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya); tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang ada di langit dan di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi Allah tanpa izin-Nya. Allah mengetahui apa-apa yang (berada) di hadapan mereka, dan di belakang mereka dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari Ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar” (QS Al Baqarah: 255).