10 Contoh Bacaan Izhar dalam Surat Yasin

Cita Najma Zenitha, Jurnalis
Selasa 12 Desember 2023 06:43 WIB
Ilustrasi (Foto: Freepik)
Share :

INILAH 10 contoh bacaan izhar dalam Surat Yasin yang dapat dipelajari. Dalam surah Yasin hanya terdapat hukum bacaan izhar halqi dan izhar syafawi.

Izhar halqi adalah mengeluarkan huruf izhar dari kerongkongan dengan jelas tanpa dengung (ghunnah) melalui kerongkongan atau tenggorokan. Hukum bacaan izhar halqi terjadi apabila nun sukun atau tanwin bertemu enam huruf izhar halqi yaitu ha (ح), kha (خ), ain (ع), ghain (غ), ha (ه), dan hamzah (ء).

Sedangkan, izhar syafawi adalah apabila mim mati (مْ) bertemu dengan semua huruf hijaiyah selain mim (م) dan ba (ب). Cara membacanya dibaca jelas dan terang dengan merapatkan bibir

Berikut adalah 10 contoh bacaan izhar dalam surah Yasin menghimpun berbagai sumber:

-Izhar Halqi

1. Ayat 9

وَجَعَلۡنَا مِنۡۢ بَيۡنِ اَيۡدِيۡهِمۡ سَدًّا وَّمِنۡ خَلۡفِهِمۡ سَدًّا فَاَغۡشَيۡنٰهُمۡ فَهُمۡ لَا يُبۡصِرُوۡنَ

Penjelasan: Nun mati bertemu dengan kha (خ) dalam kalimat وَّمِنْ خَلْفِهِمْ

2. Ayat 81

اَوَلَيۡسَ الَّذِىۡ خَلَقَ السَّمٰوٰتِ وَالۡاَرۡضَ بِقٰدِرٍ عَلٰٓى اَنۡ يَّخۡلُقَ مِثۡلَهُمۡؔؕ بَلٰی وَهُوَ الۡخَـلّٰقُ الۡعَلِيۡمُ

Penjelasan: Kasratain bertemu dengan ain (ع) dalam kalimat بِقٰدِرٍ عَلٰٓى

3. Ayat 35

وَاٰيَةٌ لَّهُمُ الَّيۡلُ ۖۚ نَسۡلَخُ مِنۡهُ النَّهَارَ فَاِذَا هُمۡ مُّظۡلِمُوۡنَۙ‏

Penjelasan: Nun mati bertemu dengan ha (ه) dalam kata مِنۡهُ

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya