Jamaah asal Nusa Tenggara Barat (NTB) Annuriyah juga menyinggung fasilitas yang didapatkan. Ia bahagia karena fasilitas yang diterima jauh lebih besar ketimbang dana yang dikeluarkannya.
"Pelayanan pemerintah cukup mewah. Makanan luar biasa lebih dari cukup. Padahal kami hanya bayar sekitar Rp56 juta. Tapi, fasilitas yang kami dapatkan sekitar 40 hari ini biayanya melebihi biaya haji," tutup Annuriyah.
(Fetra Hariandja)