CIRI-ciri malam lailatul qadar. Salah satu peristiwa penting pada momen bulan Ramadan adalah datangnya malam lailatul qadar. Tidak ada kepastian mengenai kapan datangnya lailatul qadar, suatu malam yang dikisahkan dalam Alquran "lebih baik dari seribu bulan".
Ada hadis yang diriwayatkan Imam Abu Dawud menyebutkan bahwa Nabi Muhammad Shallallahu laiahi wassallam pernah ditanya tentang malam lailatul qadar. Beliau menjawab, "Lailatul qadar ada pada setiap bulan Ramadan." (HR Abu Dawud)
Baca juga: Ini Amalan Malam Lailatul Qadar Sesuai Ajaran Rasulullah, Yuk Dikerjakan!
Namun menurut hadis lainnya yang diriwayatkan Ibunda Aisyah Radhiyallahu anha, Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam memerintahkan:
تَحَرَّوْا لَيْلَةَ الْقَدْرِ فِيْ الْوِتْرِ مِنَ الْعَشْرِ الْأَوَاخِرِ مِنْ رَمَضَانَ
"Carilah lailatul qadar itu pada tanggal gasal dari sepuluh terakhir pada bulan Ramadhan." (HR Bukhari)
Menurut pendapat lain, malam lailatul qadar itu terjadi pada 17 Ramadan, 21 Ramadan, 24 Ramadan, tanggal gasal pada 10 akhir Ramadan, dan lain-lain.
Baca juga: Dinantikan Umat Islam, Apa Saja Keistimewaan Malam Lailatul Qadar?
Hanya saja, tidak seorang pun yang mengetahui tepatnya kapan datangnya malam lailatul qadar. Selama ini umat Islam hanya membaca tanda-tanda malam yang menurut Alquran lebih baik dari seribu bulan ini.
Betapa mulianya malam lailatul qadar lantaran mampu membawa seorang hamba pada ketakwaan yang hakiki. Lantas, apa saja ciri-ciri dari malam lailatul qadar?
Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran
Follow Berita Okezone di Google News